Ternyata masih sangat banyak orang yang tidak mengetahui secara pasti berapa harga frame dan kacamata Original maupun Kw super. Dan pada kenyataanya masih ada orang yang mengira mayoritas kacamata yang di jual di toko online adalah kacamata dengan grade original.
Mari kita sedikit ulas mengenai Frame Kacamata Original dengan Frame Kacamata Kw atau Replika.
Apa itu frame Kacamata Original?, ini adalah frame yang dibuat / di produksi serta dipasarkan secara legal dan resmi oleh perusahaan tersebut maupun melalui rekanan / affiliate yang tersebar di seluruh dunia., apa saja kelebihan kacamata original? tentu saja banyak kelebihannya, pertama anda membeli barang branded asli milik brand yang anda sukai, kedua anda juga mendapatkan servis yang layak serta profesional dari sales produk tersebut, kwalitas barang yang anda beli tentu saja baik dan memuaskan. apakah ada garansi untuk kacamata original resmi autorized dealer? ada beberapa hal yang bisa ditoleransi untuk hal-hal yang tidak besar. seperti servis, baut dan kerusakan kecil. namun untuk patah dan kerusakan fatal tentu saja tidak di garansi. adapun hal-hal fatal yang bisa digaransi selalu dengan batas waktu tertentu maupun point2 tertentu.
Berapa harga kacamata original? atau Range harga kacamata original? Harga kacamata original Di atas 1 juta rupiah untuk brand ternama seperti oakley, rayban , nike dan lain sebagainya.
Apa itu frame kacamata Kw?, Kw adalah istilah yang banyak di gunakan oleh orang indonesia untuk memberitahukan bahwa barang tersebut adalah REPLIKA atau tiruan dari produk original. KW sendiri memiliki beberapa Fariant / jenis.
*KW Premium : Replika jenis ini adalah tiruan dengan detail yang paling baik, apa saja hal-hal yang diperhatikan?, Bahan relika dengan grade KW Premium memiliki Bahan yang sangat baik, Cat yang prima, detail dan bentuk tulisan pada gagang yang menyerupai originalnya dengan zoom maupun outlook sama seperti aslinya. kita bisa simpulkan bahwa replika grade KW Premium 99% autentic atau 1:1 . Harga kacamata kw premium sendiri berkisar antara 275rb - 500rb.
*KW Super : Frame kacamata dengan grade ini sama seperti KW premium juga untuk Detail dan bentuknya.. 1:1 dengan original. apa perbedaannya? "Bahan pembuatannya " yang berbeda. Cat,bahan baku tidak sebaik dan sebagus Kw premium. Harga kacamata KW super mulai dari 200rb hingga 300rb.
*KW 1 (Satu) : KW jenis ini bisa dibilang hanya 60% autentic dari segalanya.. Sangat tidak direkomendasikan jika membeli grade ini. dan sangat wajar jika harga yang ditawarkan sangat murah mulai dari 40rb hingga 100rb.
Sekian dulu info Harga frame kacamata original dan kw. terimakasih.